Rabu, 09 Maret 2016

BISNIS KULINER UNTUK PEMULA

Halo everyone....

Yippiii nulis lagi  beberapa hari ini diberbagai sudut tempat nongkrong aku sering mendengar perbincangan yang lagi hits untuk dibahas. Iyap, orang-orang lagi pada ngomongin “BISNIS KULINER”... Seru deh buat didengar dan dirangkum dan dibagi ilmunya . Bisnis kuliner ini memang bisnis yang paling diincar, yah... tidak dipungkiri bukan, bahwa semua orang butuh makan, semua orang pasti paling tidak dalam sehari butuh camilan. Nah buat kalian yang mau mulai bisnis kuliner, apa aja sih yang perlu diperhatikan, yukkk cekidot kita belajar bareng-bareng....

TARGET PASAR

Yang pertama harus kalian pikirkan adalah target pasar, dengan menentukan target pasar secara spesifik kalian akan punya strategi pemasaran dan produk apa saja yang akan kalian promosikan. Misalkan untuk kawasan mahasiswa, kalian harus mencari menu yang banyak digemari oleh mahasiswa, dan juga ramah dikantong para mahasiswa . Atau jika targrt pasarnya dari segala usia, maka kalian harus punya menu yang lebih variatif lagi, agar target pasar kalian tepat sasaran.

MENU

Point selanjutnya adalah menu, untuk pemula pilihlah menu yang benar-benar kalian kuasai. Sesuaikan menu dengan target pasar yang telah kalian tentukan. Fokuslah terlebih dahulu pada menu-menu yang kalian kuasai dengan baik, setelah kalian benar-benar menguasai kalian bisa melakukan inovasi agar menu lebih bervariasi.

MENENTUKAN SUPPLIER BAHAN BAKU

Setelah menemukan varian menu yang akan digunakan pada usaha kuliner kalian, selanjutnya adalah mencari supplier bahan-bahan baku yang akan digunakan untuk menunjang usaha kalian. Misal jika kalian akan membuka kedai minuman, maka kalian harus memikirkan wadah apa yang akan digunakan, alat apa saja yang akan diperlukan dan bahan apa saja yang digunakan untuk membuat minuman tersebut, pastikan kalian mencari supplier dengan harga yang masuk dikantong dan pastikan juga bahwa kualitasnya patut untuk digunakan.
Jika kalian ingin membuka cafe, pastikan juga kalian telah mendapatkan supplier yang tepat untuk kebutuhan cafe kalian. Mencoba mencari aneka supplier bahan minuman, makanan, dan pasti wadah-wadah lucu agar penampilan cafe kalian semakin menarik.

ACTION

Iyaa benaarr.... selanjutnya adalah segera action untuk memulai ide-ide yang telah terlintas dibenak kalian. Sesuaikan dengan kemampuan dan modal yang kalian punya ya... maksimalkan dengan memberikan pelayanan terbaik kepada customer. Jika kalian belum mempunyai tempat, untuk sementara kalian bisa menggunakan tempat kalian tinggal lhoo... gunakan fasilitas sosial media yang sudah kian canggih, promosikan jualan kalian melalui sosial media.
Setelah usaha berjalan stabil, jangan lupa untuk selalu berinovasi dan memperbaiki kualitas layanan dan menu. Jangan lupa pula untuk membuat pembukuan yang bagus ya, agar laba yang kalian peroleh tidak bercampur dengan uang pribadi (uang diluar pendapatan usaha). Selamat memulai bisnis para sahabat....

0 komentar:

Posting Komentar